Thursday, October 17, 2013

Diet

Ceritanya saya dan beberapa teman lagi duduk bareng sambil ngopi disebuah kedai kopi. Obrolannya adalah soal diet.
Apa sih obrolan 4 cewek kalau bukan diet? shopping dan keluarga? Kali ini yang di highlight adalah soal diet.

Teman A
Lagi menjalankan diet OCD. Baru seminggu sudah turun 1.5 kg dan mengklaim dietnya enak, santai dan engga bikin lemes.

Teman B
Lagi menjalankan diet raw food. Udah ampir sebulan dia lebih banyak mengkonsumsi sayur/buah segar. Ada yang dimakan langsung ada yang dioleh menjadi juice / smoothie. Katanya kadangkala suka males bikin smoothie/juice buahnya dimakan langsung. Atau harus waktunya makan buah tetapi ngiler pengen liat pizza.

Teman C
Lagi menjalankan diet karbo. Dia mengurangi konsumsi gula, garam dan nasi hingga 90%. Sebagai gantinya dia makan protein nabati dan hewani saja. Kalau kebelet pengen karbohodrat, dia menggantinya dengan oat.

Saya
Saya lagi tidak menjalankan diet apa-apa. Pokoknya santai aja. Saya hanya mengurangi asupan kopi, teh dan lebih banyak mengkonsumsi air putih. Saya makan malam sebelum jam 7 malam dan baru makan lagi saat sarapan pagi. Semenjak bekerja disekolahan ini, saya lebih banyak bergerak (karena sekolah ini luasnya 18 ha).
Berat badan saya hanya berkurang 1.5 - 2 kg dari semanjak saya mulai bekerja 6 bulan yang lalu. Tetapi saya merasakan perut saya jauh lebih ramping karena banyak celana yang awalnya tidak muat karena kekecilan sekaramg sudah muat lagi dan bisa dikancing.

Kita tidak melakukan perhitungan diet siapa yang paling bagus. Bagi kita berempat. kurus itu compliment, tetapi sehat adalah yang lebih penting dari hal lainnya. 

No comments: