Monday, January 21, 2008

Kedaung

Sejak dulu, merk ini jadi bagian dari dapur ibu saya. Sebut saja, gelas, piring, mangkuk, sampai sendok dan garpu dengan merk Doll pas ada dimeja makan, dilemari atau di rak piringnya.

Tadi siang lalu saya (akhirnya) punya kesempatan mengunjungi salah satu tokonya di kawasan Kemang. Entah kenapa saya senang sekali berbelanja perabotan rumah tangga. Piring cantik, gelas lucu, rasanya semuanya menunggu saya bawa pulang. Ssttt... ibu saya bilang, saya sama seperti beliau. Sama-sama kolektor perabotan rumah tangga. Jangan bawa saya ke bagian household, ujung-ujungnya saya pasti membawa tentengan selusin piring, vas bunga atau sebuah oval besar :-))

Setelah beberapa kali mendengar soal Kedaung ini, makanya saya ajak suami saya kesana. Tujuan saya hanya ingin membeli sebuah bowl untuk menghidangkan cocktail. Sampai disana, rasanya saya seperti berada disebuah taman bermain. Saya senang memilih-milih mangkuk kecil untuk menghidangkan puding, toples-toples kue (sebagian dari toples kue yang ada disini, sudah dimiliki ibu saya sejak dulu), melihat tempat lilin beraneka warna, gelas wine, mangkuk sup, piring kue......HUAAAAAAA.... saya jadi kalap!!!!

Setelah sibuk pilih-pilih dan atas bantuan dari suami yang (terpaksa) menenangkan saya, akhirnya 'total kerusakan' yang saya hasilkan bisa diredam sedikit. Dari yang niatnya hanya membeli satu buah bowl besar, akhirnya saya pulang sambil membawa : 1 buah bowl besar, 6 buah piring kue, 2 tempat lilin berwarna biru, 2 lusin mangkuk puding, 1 buah sendok sayur, 1 buah asbak, 1 buah tempat nasi dan 1 buah gelas buat suami saya.

Pelayanan tokonya juga menyenangkan. Mas pramuniaganya dengan sabar melayani saya yang tidak berhenti-henti memilih mangkuk pudding, bingung memutuskan pilihan membeli asbak yang mana, sampai menukar piring kue yang sudah dia ambil dari gudang karena saya melihat piring kue lain yang lebih menarik.
Bisa jadi toko Kedaung menjadi salah satu ' obyek wisata belanja ' favorit saya :-))

No comments: