Tuesday, October 21, 2008

comfort zone

Sofa merah maroon didepan TV 29 inch itu adalah comfort zone saya. Bisa santai-santai, nonton TV puas-puas dengan layar yang cukup besar. Apalagi kalau ditambah kopi dan cemilan.
Satu lagi comfort zone saya adalah kamar tidur! Kamar tidur yang tidak terlalu besar, dingin, TV kabel, bantal yang banyak serta mainan-mainan saya (3 boneka yang selalu ada diatas tempat tidur).
Kalau bicara soal comfort zone, aduuuhh... saya rela deh ga ngapa-ngapain asal bisa tenang nonton TV disofa maroon itu.
Saya bisa lupa mandi kalau sedang baca buku bagus serta cemilan enak disofa itu.
Bahkan saya juga malas beranjak dari tempat tidur nyaman saya!

Tapi, saya tidak bisa lama-lama ada di comfort zone itu!
Masak saya mau tidak mandi sepanjang hari? masak saya hanya menghabiskan waktu tiduran di sofa maroon itu, saya kan tidak mungkin hanya makan snack sepanjang hari. Hey, life must go on!
Saya harus masak buat suami, saya harus bersosialisasi dengan tetangga dan teman, saya harus bekerja dan bertemu dengan teman dikantor, saya harus jalan-jalan melihat dunia luar yang berwarna. Ada kehidupan lain diluar comfort zone itu.

Dan saya harus merelakan diri meninggalkan comfort zone saya untuk hal tersebut. Tapi saya rela kok, hal baru itu tidak membuat saya kehilangan comfort zone saya, malah saya bisa menyiapkan beberapa comfort zone baru ditempat yang lain :-)

No comments: